Wisata Pujon Kidul di Malang adalah destinasi wisata yang menawarkan pengalaman budaya, hiburan inovatif, dan pemandangan alam yang memukau.
Salah satu kota yang banyak menyimpan pesona wisata adalah Malang, Jawa Timur. Kota ini menyimpan begitu banyak daya tarik wisata yang bisa dikunjungi kala liburan tiba.
Mulai dari wisata alam hingga taman hiburan modern ada semua di sini. Salah satu daerah yang menyimpan banyak pesona wisata adalah kawasan Wisata Pujon Kidul.
Sejarah Wisata Pujon Kidul
Kawasan Pujon Kidul yang ada di Malang memiliki banyak pesona wisata yang patut untuk dikunjungi. Berada di kawasan pedesaan yang masih sejuk dan asri, kawasan ini kemudian dikembangkan sebagai kawasan wisata yang menarik.
Apalagi, letaknya yang mudah dijangkau dengan kondisi alam sekitar yang luar biasa. Banyak tempat wisata dan juga hiburan di sini.
Daya Tarik Wisata Pujon Kidul
1. Kampung Budaya Tulung Rejo
Kampung Budaya Tulung Rejo berada di dalam Kawasan Pujon Kidul. Dimana kampung ini memiliki suasana pedesaan yang otentik dan mempesona.
Sebenarnya, tempat ini merupakan tempat tinggal warga lokal daerah ini, yang kemudian diubah menjadi tempat wisata menarik berupa kampung budaya.
Pengunjung bisa melakukan banyak aktivitas menarik di sini. Mulai dari ikut kegiatan pengolahan susu sapi
segar di Pawon Ndeso, kegiatan membatik bersama para warga, belajar bermain gamelan, dan juga belajar tari tradisional.
Selain berbagai keindahan budaya khas lokal, pemandangan dan udara khas pedesaan menjadi daya tarik utama kampung budaya ini.
2. Fantasy Land 4D
Fantasy Land 4D menjadi tujuan wisata di Wisata Pujon Kidul yang bisa dikunjungi selanjutnya. Tempat ini memiliki hamparan taman indah yang sangat mempesona.
Dimana di sekitar taman terdapat beberapa spot foto menarik dan juga replika patung tokoh-tokoh animasi
yang lucu. Pengunjung bisa berpuas ria untuk mengabadikan momen liburan di tempat wisata ini.
Selain itu, daya tarik lain dari tempat wisata ini adalah bioskop 4D yang tentunya sangat seru untuk dicoba. Rasakan sensasi menonton film dengan efek 4D yang sangat seru di sini.
Pastinya jika mampir ke tempat ini, pengunjung bisa menghabiskan waktu yang menyenangkan dengan memandangi taman yang indah dengan berbagai spot foto yang menarik.
3. The Roudh 78
The Roudh 78 menawarkan wisata outdoor yang menyenangkan. Dimana tempat ini memiliki banyak wahana bermain outdoor yang bisa dicoba pengunjung.
Beberapa di antaranya adalah paintball, water roller, ATV, hingga jelajah dengan motor traill. Sangat cocok untuk para pengunjung yang suka permainan outdoor yang seru.
Ada pula kolam renang dan wisata keliling naik kuda di tempat wisata ini. Sehingga tidak hanya untuk orang dewasa, salah satu Wisata Pujon Kidul ini juga sangat cocok untuk anak-anak.
Habiskan waktu liburan yang seru dan menyenangkan di sini dengan bermain permainan outdoor yang seru dan menikmati pemandangan alam sekitar yang masih asri.
4. Bukit Nirwana
Bukit Nirwana menawarkan pemandangan alam yang sangat menakjubkan. Didukung letaknya yang berada di perbukitan, sehingga tempat ini menjadi spot favorit untuk menikmati pemandangan matahari terbit dan terbenam.
Suasana sejuk juga sangat terasa di sini, cocok untuk menghabiskan waktu sambil menikmati pemandangan sekitar yang indah.
5. Cafe Sawah
Cafe Sawah bisa menjadi tujuan terakhir ketika mengunjungi Kawasan Pujon Kidul. Cafe ini memiliki sajian menu yang beragam bisa menjamu pengunjung yang ingin mengisi energi setelah berkeliling ke tempat-tempat wisata di kawasan ini.
Apalagi, tempat cafe ini sendiri sangat nyaman untuk menikmati makanan. Ada gazebo dan area makan yang menghadap langsung ke hamparan sawah dan alam sekitar cafe yang indah.
Dengan suasana pedesaan yang sejuk dan asri, waktu menyantap hidangan menjadi lebih istimewa. Maka dari itu, ketika berkunjung ke kawasan Wisata Pujon Kidul ini jangan lupa mampir ke Cafe Sawah ini.
Alamat dan Rute Mudah Menuju Lokasi
Pujon Kidul memiliki jarak sekitar 30 km dari pusat Kota Malang. Dimana waktu tempuh yang dibutuhkan untuk menuju ke sana sekitar satu jam lebih sedikit, dengan rute jalan raya yang mulus.
Setelah memasuki kawasan dataran tinggi, jalan menjadi sedikit berkelok dan menanjak, namun kondisi jalan yang sangat baik membuat perjalanan terasa lebih mudah dan menyenangkan.
Tiket Masuk dan Jam Operasional
Harga tiket masuk dari Kawasan Wisata Pujon Kidul ini sangat terjangkau. Pengunjung harus membayar sebesar Rp. 10.000 per orang.
Adapun jika ingin menikmati wahana atau tempat wisata yang ada di dalamnya, pengunjung akan dikenai biaya tambahan untuk tiket sebesar Rp. 10.000 – Rp. 50.000 saja. Begitupun untuk biaya parkir dan tentunya jika ingin mencoba kuliner yang ada di dalamnya.
Fasilitas yang Ditawarkan Wisata Pujon Kidul
1. Penginapan
Jangan khawatir jika ingin menginap di kawasan wisata ini, karena terdapat tempat penginapan yang sangat nyaman dan lengkap fasilitasnya.
Dibanderol dengan harga yang ramah di kantong, pengunjung bisa mengistirahatkan badan sekaligus menikmati suasana malam yang indah Kawasan Pujon Kidul di penginapan ini.
2. Fasilitas Pendukung
Jika berbicara tentang fasilitas yang ada di kawasan wisata ini, tentunya sangat lengkap. Masing-masing tempat wisata memiliki fasilitas penunjang berupa kamar mandi, musholla, hingga tempat parkir.
Sehingga pengunjung tidak perlu lagi khawatir tentang fasilitas yang ada saat menghabiskan liburan di tempat ini.
Melihat dari keindahan alam yang masih asri dan juga suasana pedesaan yang khas, kawasan Pujon Kidul memang sangat cocok untuk tujuan tempat wisata yang menyenangkan.
Selain itu, aksesnya juga mudah dijangkau dari berbagai daerah dengan kondisi jalan yang mulus. Selain itu, harga tiket masuknya pun sangat terjangkau sehingga liburan tidak terasa lagi memberatkan.